SOFTEX-for-UNICEF-AnaAndTheRedWings

Softex Meluncurkan Film Pendek “Ana & The Red Wings”

Softex kembali melanjutkan kampanye sosial dalam mendukung UNICEF Indonesia dan meluncurkan film pendek Ana & The Red Wings sebagai upaya mematahkan stigma seputar pengalaman menstruasi dan mewujudkan kesadaran publik terhadap pentingnya akses kesehatan serta kebersihan menstruasi di Indonesia Timur. Faktanya 1 dari 7 remaja putri di Indonesia tidak masuk sekolah pada saat menstruasi karena kurangnya edukasi dan fasilitas kebersihan.

UNICEF

Diceritakan lewat film pendek ‘Softex for UNICEF: Ana & The Red Wings’yang terinspirasi dari pengalaman menstruasi pertama para remaja putri di Indonesia Timur dengan segala keterbatasan yang ada. Film ini memiliki aspirasi agar para para remaja putri Indonesia dapat menerima momen menstruasi pertama dengan lebih siap dan percaya diri. Simbolisasi Red Wings yang ditekankan Softex pada film ini, melambangkan suatu tanda pendewasaan.

Softex melalui Kimberly-Clark Foundation memberikan bantuan sebesar 15 miliar rupiah kepada UNICEF Indonesia untuk program penyediaan akses fasilitas air bersih, sanitasi, dan kebersihan yang mempertimbangkan aspek kesetaraan gender dan inklusi sosial serta meningkatkan kualitas hidup remaja putri di Indonesia melalui promosi dan edukasi tentang kesehatan dan kebersihan menstruasi. Dengan kerja sama hingga 2024 ini, Softex mendukung UNICEF untuk membantu 10.000 remaja putri di Indonesia Timur mengelola menstruasi mereka dengan aman dan higienis.

Tonton cerita selengkapnya Ana & The Red Wings di Youtube channel Softexpedia.

 
SOFTEX-for-UNICEF-AnaAndTheRedWings

Buy Now is currently disabled. To enable Click here and set the Marketing Cookie Category to Active.